Minggu, 05 Februari 2017

CARA MENURUNKAN BERAT BADAN DENGAN CEPAT



Cara Menurunkan Berat Badan Dengan Cepat- Hah, berat badanku kok tambah lagi nih ? Pakaianku sudah mulai terasa sempit, mau gerak juga semakin sulit. Kalian merasa seperti itu ? Tenang, kalian masih bisa menurunkan berat badan kalian sehingga pakaian kalian terasa longgar lagi tanpa harus ke luar biaya banyak, asalkan kalian tahu cara untuk melakukannya. Pada dasarnya kelebihan berat badan atau obesitas akhir-akhir ini mulai menjadi masalah yang serius di era moderen. Hal ini bisa menyebabkan kemungkinan rentan terserang berbagai penyakit. Oleh karea itu, di sini kita berusaha memberikan jalan ke luar untuk meminimalkan resiko terhadap berat badan.
MemIiliki berat badan yang ideal merupakan impian kita semua, baik pria ataupun wanita. Terlebih di era moderen ini, dengan adanya fashion atau gaya berbusana yang semakin banyak pilihannya, mengakibatkan kurangnya rasa percaya diri bagi sebagian orang yang mempunyai berat badan yang berlebih karena keterbatasan pilihan berbusana dan yang paling lebih penting adalah dengan berat badan yang ideal resiko terhadap gangguan obesitas teratasi.
Berikut ini cara cepat menurunkan berat badan, jadi memiliki berat badan yang ideal adalah bukan angan-angan lagi :

1.  Jangan langsung tidur setelah kita makan 
Pada dasarnya setiap manusia mempunyai kebutuhan kalori yang berbeda-beda, jika kita selesai makan maka kita juga memperoleh kalori untuk melakukan aktivitas. Jika kita setelah makan langsung tidur maka kalori dalam tubuh kita akan menumpuk dan tidak terbakar dan menjadi lemak. Lemak dalam tubuh tanpa adanya proses pembakaran bisa menjadikan bertambahnya berat badan secara cepat dan pada akhirnya menjadi gemuk.

2. Minumlah air putih sebelum kita makan 
Salah satu tips menurunkan berat badan adalah dengan minum air putih sebelum kita makan. Menurut penelitian yang dilakukan pada orang yang memiliki kelebihan berat badan, mulai mengurangi kalori makan dan minum 2 gelas air putih 30 menit sebelum makan bisa menurunkan berat badan lebih banyak daripada orang yang mengurangi kalori makan.

3. Mengurangi makanan yang manis/ mengandung gula 
Makanan yang manis mengandung zat fruktosa, fruktosa ini dapat mengganggu hormon nafsu makan. Saat proses pengolahan oleh hati, zat fruktosa ini disimpan dam bentuk lemak. Lemak ini akan mengakibatkan bertambahnya berat badan. Untuk memenuhi kebutuhan zat gula dam tubuh kita bisa makan buah-buahan. 

4. Cukup tidur 
Seseorang yang menjalani program diet atau penurunan berat badan juga memerlukan tidur yang cukup antara 7 sampai 8 jam sehari. Melakukan tidaur di malam hari juga dapat memangkas rasa lapar kita sehingga bisa menunda lapar hingga pagi hari. Seperti penelitian yang dilakukan di New York pada tahun 2004, yang melibatkan 18.000 orang dapat disimpulkan bahwa orang yang tidurnya kurang dari 4 jam setiap malam mempunyai kecenderungan lebih besar 73% menjadi gemuk. Dibandingkan dengan orang yang tidur 7 sampai 9 jam. Jika tidur lebih dari 10 jam resiko kegemukan juga mengintai. Dengan demikian, pola tidur kita juga mempengaruhi berat badan kita.

5. Jangan lupa sarapan
Kesalahan kita dalam hal mengurangai berat badan adalah dengan meninggalkan sarapan, padahal tubuh kita juga memerlukan energi untuk melakukan berbagai aktivitas. Jika kita melupakan sarapan, akan membuat kita menjadi lapar dan hal ini dapat membuat kita banyak mengonsumsi camilan untuk menutup rasa lapar tadi. Pastikan setiap hari sarapan, dalam hal ini sarapannya misalnya mengonsumsi satu butir telur dan sebuah apel, selembar roti dan susu rendah lemak, tak lupa juga jus buah yang mengandug berbagai vitamin, nutrisi dan kaya serat.

6. Rajin berolahraga
Berolahraga diperlukan oleh tubuh untuk membakar kalori. Berolahraga tidak harus setiap hari. Olah raga minimal 3 kali dalam seminggu. Misalnya jogging, jalan sehat ataupaun senam. Hal kecilpun bisa juga untuk membakar kalori tubuh kita, misalnya jika kita pengin bergi berbelanja dengan jarak yang cukup dekat yang dulunya menggunakan motor bisa diganti dengan menggunakan sepeda atau berjalan kaki, sedikit-sedikit kegiatan tersebut bisa membakar kalori tubuh kita.

7. Hindari makan terlalu malam  
Makan terlalu malam bisa membuat tubah kita semakin besar, karena pada malam hari tubuh melakukan lebih sedikit aktivitas fisik. Hal ini mengakibatkan kalaori yang ada di dalam tubuh kita bukannya diubah menjadi energi tetapi malah akan menjadi lemak. Oleh karena itu, program penurunan berat badan kita akan lebih cepat berhasil jika kita menghindari makan terlalu malam. Usahakan jangan makan melebihi pukul 6 sore.

8. Makan makanan yang rendah lemak 
Memakan makanan yang mempunyai kalori rendah juga bisa mempercepat penurunan berat badan/ diet kita. Kita bisa menghindari makanan yang dimasak dengan digoreng diganti dengan makan yang dimasak dengan direbus atau dibakar.
Makan buah juga bisa membantu prosen penurunan berat badan. Beberapa buah –buah yang dapat membantu menurunkan berat badan tersebut adalah :

  • Buah apel (52 kkal) Apel merupakan buanh yang mempunyai kalori yang sedikit namun kaya akan serat. Selain itu buah ini juga kaya akan vitamin dan mineral yang sama tingginya dengan seratnya diperlukan oleh tubuh kita. Kandungan tersebut dapat membantu menurunkan berat badan kita. 
  • Buah pear (58 kkal) Buah pear ini mempunyai kandungan serat yang tinggi. Kandungan serat ini kakan membuat kita menjadi lebih kenyang.
  • Buah pisang (105 kkal) Buah ini ada banyak di sekitar kita, bahkan kita akan memperolehnya dengan mudah. Buah ini kaya akan potassium dan serat dalam jumlah yang sama tingginya, sehingga bermanfaat dalam penurunan berat badan kita. 
  • Buah pepaya (39 kkal) Buah ini berwarna jingga dan mempunyai rasa yang manis. Buah ini dapat membantu menurunkan berat badan kita karena buah ini dapat mempercepat proses pencernaan makan yang kita makan. 

9. Makanlah dalam ukuran yang lebih sedikit 
Jangan makan satu porsi sekaligus, tetapi bertahap. Atau mengguanakan piring yang lebih kecil daripada biasanya kita makan. Hal kecil ini bisa membuat kita makan dalam porsi yang kecil sehingga jumlah kalori dalam tubuh kita menjadi berkurang. Makan dalam porsi kecil ini (4-5) kali akan lebih baik daripada makan dengan posi besar walau hanya 3 kali sehari.

10. Hindari minum minuman bersoda 
Minuman bersoda mempunyai kalori yang cukup tinggi yaitu sekitar lebih dari 250 kalori yang bisa memicu terjadinya kegemukan. Minuman ini tidak dianjurkan untuk orang yang menjalani program diet karena tidak mempunyai kandungan vitamin dan nutrisi yang cukup.

11. Hindari makanan cepat saji 
Makanan cepat saji atau junk food merupakan makanan yang kaya akan kalori. Menghindari makanan cepat saji ini akan berakibat pada menurunnya berat badan kita dengann lebih cepat.

12. Komitmen untuk menurunkan berat badan/diet 
Penurunan berat badan harus didikuti dengan keinginan dan motivasi yang kuat. Ingat. Untuk menurunkan berat badan tidak ada yang instan, semuanya butuh proses secara bertahap. Lakukan kegiataanya secara berkelajutan dan konsisten agar program diet/ menurunkan berat badan berjalan dengan cepat. Perbanyak juga aktivitas tubuh kita, sehingga kalori dalam tubuh kita akan terbakar. 


Selamat mencoba dan semoga bermanfaat